hamparan sawah dan gunung

hamparan sawah dan gunung

Jumat, 29 Juli 2011

LABU SIAM SEMBUHKAN TIFUS

Ambil labu siam (jipang) kemudian dikupas dan diparut. Hasil parutan tersebut kemudian diperas/disaring. Selanjutnya ambil air persasan labu siam tersebut dan minumlah. Lakukan cara ini berulang-ulang hingga anda benar-benar mendapatkan kesembuhan.

MENGHILANGKAN BAU ANYIR AYAM

Jika kita memasak daging ayam, bau anyir ayam sangatlah mengganggu. Agar bau anyir itu hilang caranya, ayam dipotong dan dicuci bersih. Kemudian taburkan tepung terigu hingga rata. Diamkan 10 menit lalu cuci bersih. Maka bau anyir akan hilang dan kita dapat memasak tanpa terganggu oleh baunya.

MANFAAT ABU ROKOK

Abu rokok yang ditambah minyak tanah dapat mengkilatkan meja kayu yang terkena noda. Caranya gosokkan campuran tadi dengan menggunakan kain pada meja yang akan dibersihkan.

MANFAAT BENALU TEH


Sampai saat sekarang penyakit kanker masih menjadi satu dari sekian penyakit yang menakutkan. Benalu the ternyata dapat mematikan akar penyakit kanker,tumor dan sejenisnya. Cara pengobatannya, ambil benalu the lalu rebus dengan air secukupnya dan air rebusan benalu teh tadi diminum setiap pagi dan sore selama 1 minggu.

MANFAAT LIDAH BUAYA

Disamping untuk menyuburkan rambut ternyata lidah buaya dapat menyembukan luka karena kecipratan minyak goreng panas. Caranya cukup dioleskan getah lidah buaya pada luka tersebut.

MANFAAT JELANTAH MINYAK GORENG


Saat mengiris bawang merah biasanya mata sering memerah dan menangis. Ada cara mudah untuk mengatasinya yaitu menggunakan jelantah minyak kelapa/minyak goreng.

Caranya, ambil bawang merah dan masukkan ke dalam sisa jelantah sebanyak yang kita perlukan. Selanjutnya kita tunggu sekitar 3 jam baru kemudian ditiriskan. Dan setelah kulitnya dikelupasi baru diiris. Hasilnya mata tidak akan menangis.